27 September 2013

Screenshot keindahan GTA 5

GTA 5 kali ini mengambil di lokasi yang sama seperti GTA San Andreas, yaitu kota Los Santos, tempat CJ berkelana dulu. Nah, kali ini, Michael dan dua sohibnya beraksi di tempat itu. Tapi, kayaknya, kota itu masih penuh sama gangster, deh. Yaudahlah, urusan mereka, karena sekarang saya mau nampilin pemandangan-pemandanga memukai dari GTA 5, langsung aja nih:








Kalo mau mengunduh gambar-gambar lainnya yang lebih besar dan jernih, datang saja ke google

Inkscape, Software Gratis Setara CorelDraw

Inkscape adalah software gratis untuk membuat gambar. Inkscape yang dapat mengolah SVG atau grafis vektor, dapat disetarakan dengan CorelDraw maupun Illustrator. Oleh karena itu, Inkscape tidak bisa dipandang sebelah mata hanya karena software ini bersifat open source, alias gratis. Untuk plug in, kamu ga usah takut. Inkscape merupakan software yang sangat digemari sehingga ada komunitas tersendiri yang siap melakukan update, termasuk menyediakan plug in-plug in-nya.

Selain itu, Inkscape sangat mudah digunakan dan tidak membuat kamu bingung. Tampilannya yang simple dan tidak asing, membuat kamu teringat dengan CorelDraw. Jadi, kamu bisa dengan mudah membuat gambar vektor sesukamu. 

Inkscape sangat mumpuni dalam membuat logo, banner maupun grafis vektor. Jika kamu terbiasa menggunakan CorelDraw, coba deh software yang satu ini, hasilnya ga kalah hebat. 

Untuk yang mau download, silahkan mampir ke link di bawah ini:
http://inkscape.org/

Ini salah satu hasil karya saya (pesenan sih, :P)


logo saya juga, :P
Penulis: Dik DF/@arukido

26 September 2013

Software Untuk Menggambar Anime, Paint Tool SAI

Paint Tool SAI  adalah sofware untuk pecinta anime maupun manga, karena memang software ini sangat bermanfaat untuk menggambar secara digital.


Bagi yang suka menggambar non anime, Paint Tool SAI juga dapat digunakan. Paint Tool SAI juga sangat mudah digunakan. Fungsi-fungsi seperti layer, brush, dll, ada semuanya, jadi dapat dikatakan software ini sangat direkomendasikan untuk menggambar secara digital, apalagi kalau kamu punya Wacom (tablet untuk menggambar digital).

Dan, software ini ringan, jadi jangan takut PC kamu jadi lemot.

 Ini spesifikasinya:
Minimum Requirement
Computer PC/AT
OS Windows 98/2000/XP/Vista
* Will work on 64bit Windows
CPU Pentium 450MHz or later (require MMX support)
System Memory(RAM)
Windows 98 ... 64MB
Windows 2000 ... 128MB
Windows XP ... 256MB
Windows Vista ... 1024MB
HDD 512MB free space
Graphics Card Resolution 1024x768, "32bit True Color" screen
Input Device Wintab compatible digitizer with pressure support

 Ini contoh karya saya:



Untuk lebih jelasnya, kamu bisa kunjungi situs resminya, http://www.systemax.jp/en/sai/ 

penulis: Dik DF/@arukido


24 September 2013

Fitur-fitur Keren di GTA 5

Yo gamer, kali ini kami akan membahas fitur-fitur keren di GTA 5. Kenapa dibilang keren? Karena fitur-fitur  inovatif ini baru ada di GTA 5, apa saja? Ini dia!

1.    Mendirikan perusahaan
Yup, semangat wirausaha tidak cuma ada di dunia nyata saja, tetapi juga ada di dalam GTA 5 ini. Kamu bisa mendirikan perusahaan taksi dari nol, alias jadi supir taksi dulu. Dari perusahaan yang kamu dirikan, kamu bisa jadi miliarder. Selain perusahaan taksi, kamu juga bisa menjadi penguasa property. Dengan uang melimpah dari kerja keras kamu, kamu bisa memiliki sampai
21 rumah di seluruh penjuru Los Santos.

2.    Trio Jagoan GTA 5
Ini yang paling baru. Kamu bisa memainkan tiga karakter itu dengan mengganti selama permainan. Karenanya, kamu akan merasakan sensasi baru di GTA 5 ini. Ketiga jagoan bernama Michael, Franklin dan Trevor itu saling bekerja sama menyelesaikan misi yang kamu jalankan. So, cerita dalam game ini akan lebih kompleks!

3.    Meningkatkan kualitas karakter
Untuk meningkatkan kualitas karakter yang kamu mainkan, kamu bisa berlatih tenis, berenang, lari, ngegym, berburu, bahkan latihan menembak di firing range. Kamu akan memerlukan skill-skill untuk dapat menyelesaikan misi dengan mudah.






4.    Menjelajah alam liar
Di GTA 5 ini, peta yang disajikan memang lebih luas dan kompleks. Dengan beragam panorama alam seperti hutan, gurun, pegunungan, danau, sungai, dan laut, mata kamu akan segar. Cobalah untuk diving di kedalaman laut, tetapi tetap hati-hati dengan serangan hiu. Atau dakilah gunung tertinggi yang menembus awan? Tapi, berburu rusa tampaknya juga asik. Tenang, semua bisa kamu lakukan di dunia virtual dalam GTA 5.


5.    Main Golf
Kamu bisa menguji skill golf kamu dengan menantang player lain secara online. Tentunya hal ini akan menarik sekali.








6.    Modifikasi
Pilihlah seribu warna untuk mobil kamu, agar makin keren. Jangan lupa ganti ban mobil kamu dengan ban anti peluru.








7.    Dua jenis GTA 5
Ini berlaku untuk kamu yang membeli GTA 5 original, karena kamu juga akan mendapat fasilitas GTA 5 online. Ayo, tunggu apa lagi? Segera bergabung bersama 15 player lainnya untuk menikmati kehidupan virtual GTA 5.

sumber: beritagame-24 (it's my blog about games)

oleh: Dik DF /@arukido

21 September 2013

Akhirnya, BBM untuk Android dan iPhone Telah Hadir

www.phonesreview.co.uk
Akhirnya, BBM untuk Android diumumkan hadir minggu ini. BBM dapat diunduh secara gratis. PIN tetap menjadi ciri khas BBM, seperti di gadget BlackBerry dulu.Untuk versi Android, BBM akan dirilis pada tanggal 21 September 2013 dan untuk versi iOS, tanggal 23 September 2013.

Aplikasi chatting yang dulu populer dan menjadi ikon gadget BlackBerry ini kabarnya, akan dilengkapi fitur voice call dan video call. Aplikasi chatting yang diramalkan akan mendominasi pasar aplikasi chatting ini tersedia di Google Play Store dan situs resminya,

Oiya, hanya Android Ice Cream dan Jelly Bean atau versi 4.0 saja yang kompatibel dengan BBM.

update: BBM versi Android belum tersedia, jadi hanya BBM versi iOS saja. Jadi, pengguna Android harap bersabar, silahkan pantau di situs resmi BlackBerry, klik BlackBerry 


Note: Perhatikan nama nama developernya agar tidak salah download, yang asli bernama "BlackBerry Limited".

oleh: Dik DF/@arukido

Indonesia Berdaya

Indonesia berdaya! Indonesia berdaya! Indonesia berdaya! Ya, Indonesia harus berdaya karena Indonesia adalah negara yang (seharusnya) kaya, makmur, sentosa, dan sejahtera. Namun, apa yang kita lihat saat ini, ternyata masih jauh dari kata-kata tersebut. Malah sebaliknya, Indonesia banyak hutang, belum sejahtera, masih banyak rakyat miskin, dan hal-hal negatif lainnya, baik secara ekonomi, sosial, maupun politik.

Di antara kurang lebih 250 juta rakyat Indonesia, lebih dari 40 juta rakyat negara ini, masih berada di garis kemiskinan bahkan di bawahnya. Di lain pihak, lahan-lahan produktif Indonesia lambat laun dikuasai asing, dikeruk SDA-nya termasuk aset-aset nasional negara ini, lalu hasilnya tentu saja sebagian besar akan lari ke negara asing itu. Lalu kita? Hanya mendapat sebagian kecilnya, itu juga kalau tidak dikorupsi para pejabat berwenang. Ckckck.

Selain penguasaan aset-aset oleh asing, kita tahu bahwa Indonesia hobi mengimpor, termasuk mengimpor bahan-bahan sembako, yang seharusnya tidak perlu mengimpor. Negara ini kaya, sangat amat kaya, kalau boleh saya bilang kasarnya, tanam apapun, tumbuh! Lalu, untuk apa kita mengimpor beras, gula, kedelai bahkan garam! Bagaimana bisa terjadi ketahanan pangan penduduk negara ini? Bagaimana nasib rakyat yang ekonominya tidak seberuntung kita?

Karena itu, saatnya kita saling bantu untuk mewujudkan negara sejahtera, mengangkat derajat kaum ekonomi lemah. Melalui program Indonesia Berdaya, diharapkan kita menyisihkan harta kita untuk membeli aset-aset menguntungkan dan lahan-lahan produktif dengan tujuan:

  •     Lahan-lahan di Indonesia terselamatkan dari ‘serangan asing’
  •     Masyarakat di sekitar aset dan lahan tersebut diberdayakan
  •     Anak-anak yatim di sekitarnya tersantuni terus-menerus dari hasil aset tersebut
  •     Menjadi amal jariyah bagi seluruh donatur, penggiat, dan pendukung Indonesia Berdaya
  •     Dalam jangka panjang, menjadi bagian dari ketahanan ekonomi nasional

Aset-aset yang dibeli tidak menjadi milik penggagas, Anda maupun pengelola, tetapi menjadi milik umat yang keuntungannya nanti digunakan untuk meningkatkan taraf hidup anak-anak yatim dan kaum dhuafa.



Untuk berpartisipasi, silahkan langsung menuju webnya, klik Indonesia Berdaya

Saatnya Indonesia Bangkit! 

oleh: Dik DF/@arukido


15 September 2013

Digitalisasi Bisnis Melalui Internet

duakutub.com
Internet, kata yang sudah tidak asing lagi bagi masyarakat, khususnya masyarakat perkotaan. Menawarkan ketiadabatasan, internet menjadi primadona bagi sebagian besar masyarakat dewasa ini. Melalui sebuah perangkat komputer atau gadget yang terkoneksi dengan internet, seseorang bebas mencari apapun di dunia maya, termasuk mencari uang. Bukanlah hal mustahil seseorang dapat berubah nasib menjadi jutawan bahkan milyuner berkat internet. Juga bukanlah hal aneh jika saat ini seseorang berbisnis melalui internet. Sudah banyak contohnya sekarang ini, salah satunya adalah para pendiri situs e-commerce, seperti tokobagus.com, bukalapak.com, dan sejenisnya.

Dunia yang dikenal dengan istilah e-commerce atau perdagangan online itulah yang menjadi akar kekuatan bisnis di internet yang kemudian dikenal dengan nama bisnis online. Melalui bisnis online itulah seseorang tidak perlu menyewa lapak atau kios di suatu tempat untuk menjajakan barang dagangannya, tetapi hanya dengan membuat sebuah web atau blog yang difungsikan sebagai etalase, seseorang sudah dapat menjalankan usahanya.

Kemudahan yang ditawarkan era informasi ini, memberikan fleksibilitas bagi pelaku bisnis online. Pembeli tidak perlu bertemu dengan penjual online, tetapi cukup melihat barang dagangan yang terpampang di web penjual online itu, kemudian memesan barang yang diinginkan melalui e-mail, sms, telefon, atau aplikasi messenger, setelah itu pembeli sudah mendapatkan barang pesanannya yang dikirimkan penjual online lewat jasa pengiriman.

Tidak sebatas itu, pebisnis online bahkan bisa menjadi perantara antara pembeli dengan penjual secara online. Dengan membuat sebuah web beserta sistemnya, yang kemudian dipromosikan dengan strategi-strategi tertentu, pebisnis online dapat memetik hasilnya secara nyata.

Selain itu, digitalisasi bisnis juga menular kepada para professional, sebutlah animator. Seorang animator dapat mengunggah hasil karyanya ke web semacam youtube.com, niconicovideo.com, dan web sejenisnya. Kemudian, ia menuliskan tutorial bagaimana langkah-langkah membuat animasi sekaligus mempromosikan videonya itu melalui jejaring sosial, forum, web pencari pekerja lepas atau blog yang dikelolanya. Seiring waktu, hasil karyanya akan dilihat orang banyak dan ada perusahaan yang tertarik untuk merekrutnya menjadi pekerja lepas yang bersifat remote (mengerjakan dari rumah dan bersifat online). Tidak hanya sampai disitu, pengunjung blog yang semakin banyak pun dapat dimanfaatkan, caranya dengan memasang iklan seperti Google Adsense atau dari perusahaan lain di blognya. Ia akan menerima uang sesuai dengan peraturan yang disepakati dari pihak pemasang iklan tersebut.

Kedengarannya, bisnis online memang tidak mudah, tetapi kemudahan justru datang bagi orang-orang yang serius dan mau berusaha. Dan sebatas info saja bahwa perkembangan dunia digital semakin maju setiap saat, jadi tidak menutup kemungkinan kalau di masa depan penjual sayur pun akan memasarkan sayurnya via online.


oleh: Dik D.F/@arukido

05 September 2013

Cara Menghilangkan Insomnia

Insomnia atau gejala susah tidur memang menyebalkan, apalagi jika Anda harus beraktifitas pada keesokan harinya. Gangguan kesehatan yang kerap kali dialami orang-orang perkotaan ini dapat mengganggu aktifitas sehingga bekerja pun menjadi kurang optimal karena rasa kantuk yang masih ada.

Insomnia memang tidak timbul secara langsung, melainkan ada pemicunya. Selain jenis makanan dan minuman yang dikonsumsi sebelum tidur, masalah psikologis seperti stress, galau, cemas, adalah faktor yang memicu terjadinya gejala insomnia.

Insomnia sering dianggap gejala yang biasa, padahal insomnia dapat menjadi masalah yang cukup serius jika tidak segera diatasi. Masalah akan menjadi lebih serius ketika penderita insomnia memilih jalan instan untuk menghilangkan gejala insomnia, seperti dengan meminum obat-obatan seperti pil tidur. Ketergantungan pil tidur yang berisi bahan-bahan kimia akan memicu efek samping yang lebih parah.

Oleh karena itu, harus segera diatasi sebelum menjadi kebiasaan yang membahayakan kesehatan. Berikut beberapa cara menghilangkan insomnia:
gejala insomnia

1.    Minuman yang mengandung kafein dapat membuat  Anda terjaga dan menghilangkan rasa kantuk. Perlu beberapa jam untuk menghilangkan kafein dari tubuh, karenanya hindari mengkonsumsi minuman yang mengandung kafein, seperti kopi, soft drink, dan teh pada sore hari.

2.    Hindari begadang dan tidur larut. Kebiasaan begadang dan tidur larut akan mengubah jam biologis. Jam biologis akan memprogram bawah sadar Anda untuk tidur sesuai dengan kebiasaan Anda sendiri. Perlu pembiasaan yang disiplin untuk mengubah jam biologis Anda.

3.    Hindari memegang gadget setiap akan pergi tidur. Anda akan tergoda dengan gadget yang Anda pegang dan tanpa sadar Anda akan terus berinteraksi dengan gadget itu sampai melewati tengah malam.

4.    Hindari pikiran-pikiran yang menyebabkan Anda stress. Berdoalah sebelum akan tidur dan tenangkan diri Anda dengan cara relaksasi atau olah pernafasan untuk mengalihkan pikiran-pikiran yang mengganggu.

5.    Berolahraga dapat meningkatkan kualitas tidur. Jogging pada pagi hari adalah olahraga yang tepat untuk meningkatkan kualitas tidur Anda.

6.    Membaca buku setengah jam sebelum tidur dapat membuat Anda lelah dan menimbulkan rasa bosan sehingga Anda akan cepat mengantuk.

7.    Minum segelas susu putih hangat dapat membuat Anda merasa lebih rileks. Kandungan serotonin di dalam segelas susu dapat menimbulkan rasa nyaman yang kemudian menimbulkan rasa kantuk. Selain itu, hormon yang mengatur jam biologis, melatonin, akan bereaksi dan menyebabkan Anda ingin segera terlelap.

8.    Hindari terlalu banyak minum air putih sebelum pergi tidur, karena akan membuat Anda  buang air kecil pada tengah malam hingga rasa kantuk hilang, akibatnya Anda tidak bisa tidur kembali.

Selain cara-cara di atas, kedisiplinan dan kemauan menentukan usaha Anda untuk menghilangkan gejala insomnia.




diolah dari berbagai sumber

penulis: Dik D.F/@arukido

03 September 2013

Sekilas tentang Line

Line merupakan aplikasi messenger dari Asia yang kemungkinan akan  menyaingi Whatsapp. Line yang berbasis di Jepang ini menyedot pasar pengguna smartphone di Asia dengan jumlah yang hampir mengalahkan pengguna Whatsapp.

1.    NHN Corp. asal Korea Selatan adalah pembuat Line, tetapi diluncurkan oleh NHN cabang Jepang pada 23 Juni 2011 setelah musibah gempa bumi Jepang.
2.    Nama Line terinspirasi dari antrian di telepon umum setelah musibah gempa terjadi.
3.    Server Line pernah mengalami gangguan akibat overload pengguna.
4.    Didesain untuk Android dan iOS, kemudian berekspansi ke Windows Phone dan PC.
5.    Pada akhirnya keluar versi BlackBerry (Oktober 2012) dan Nokia Asha (Maret 2013).
6.    74 juta pengguna Line tercapai pada bulan November 2012, hingga tembus ke angka 150 juta pengguna pada bulan Mei 2013 dan kini menncapai angka 230 juta pengguna secara global.
7.    Negara Asia, termasuk Indonesia adalah pengguna terbanyak Line.
8.    Terdapat 14 juta pengguna Line di Indonesia, sedangkan di Jepang sendiri mencapai 40 juta pengguna.
9.    Kecerdikan produsen Line dalam memanfaatkan sticker virtual menjadikan Line memiliki daya tarik tersendiri.
10.    Dari penjualan sticker saja, Line mendapat sekitar 1 milliar yen per bulannya.
11.    Selain sticker, game turut menyumbang pendapatan Line sekitar 2 milliar yen per bulannya.
12.    Line Pop dan Line Bubble adalah dua game terpopuler Line.
13.    Line yakin dapat mengalahkan Whatsapp.

Sumber referensi:
-kaskus.com
-Detik.com
-line.naver.jp
Penulis: Dik D.F./@arukido

Sekilas Tentang Whatsapp

atlantablackstar
Siapa yang tidak kenal WhatsApp di era smartphone sekarang ini? Aplikasi messenger yang disediakan di smartphone ini seolah menggantikan peran SMS (Short Message Service)
.
Dengan memanfaatkan hubungan internet smartphone, Whatsapp dapat digunakan untuk mengirim dan menerima pesan, gambar, audio, video, kontak, dan  lokasi. Karena itu, masih menggunakan SMS terkesan old school, XD. Baiklah, saya akan menjelaskan sekilas saja tentang Whatsapp. This!

Sekilas tentang WhatsApp:

1.    Whatsapp didirikan oleh dua orang mantan pegawai senior Yahoo, Brian Acton dan Jan Koum.
2.    Ide bermula dari Jan Koum yang ingin menciptakan aplikasi broadcast status ketika seseorang tidak dapat dihubungi.
3.    Awalnya Whatsapp kurang menarik hingga ditambahkan messaging pada paruh kedua 2009.
4.    April 2012, baru 2 milliar pesan yang terkirim, Agustus 2012, melonjak hingga 10 milliar pesan.
5.    Jan Koum kabarnya mahasiswa DO dari San Jose University jurusan Matematika dan Komputer (CMIIW)
6.    Pengguna aktif Whatsapp sekitar 200 jutaan hingga 2013.
7.    Dilansir dari techcrunch, setiap hari pesan yang dikirim mencapai 20 milliar pesan.
8.    Whatsapp sebenarnya aplikasi berbayar, setelah satu tahun gratis, pengguna akan dikenakan bayaran.
9.    Whatsapp dapat digunakan di semua OS smartphone, seperti Android, iOS, BlackBerry OS & 10, Windows Phone, Nokia Series 40, dan Nokia Symbian.

Sumber referensi:
-www.whatsapp.com
-@abdulaziso dalam twit-nya
-kaskus.com

Penulis: Dik D.F./@arukido

Tips Jitu Berkenalan Dengan Wanita

Berkenalan dengan wanita, tidak semua pria berani melakukannya. Seringkali berkenalan dengan wanita adalah momok bagi pria yang belum terbiasa berinteraksi dengan wanita.

Keringat dingin, deg-degan, adalah gejala yang sering menghinggapi pria ketika akan berkenalan dengan wanita, terutama wanita yang ditaksirnya.

Berikut adalah tips-tips berkenalan dengan wanita secara gentle, bukan melalui media, seperti HP, FB, dan sejenisnya, tapi langsung. Here we go!

wolipop
1.    Ciptakan kesempatan, jangan menanti kesempatan itu datang. Contoh, ketika saya berada di toko buku dan melihat ada wanita yang cukup menarik, maka saya hampiri tanpa menimbulkan kesan curiga. Sampai di sampingnya, saya bertanya, “Suka masak ya, mbak?” (kebetulan lagi di bagian buku masak). Lalu kami pun berkenalan dan saya dapat nomor kontaknya, XD.  Cara ini bisa dikreasikan tergantung kreatifitas Anda, XD.

2.    Sedikit kepo. Karena tidak munafik juga, kepo atau mau tahu adalah hal yang dianggap lumrah di Indonesia ini. Pertanyaan seperti mau kemana, sekolah atau kerja, rumahnya di mana, masih gadis atau sudah janda, adalah hal biasa. Namun, bertanya dengan diawali, “Maaf mbak, angkot ini lewat jalan blablabla ga?” cukup membuka jalan hingga perkenalan dan mendapat kontak, XD XD. Improvisasi kuncinya.

3.    Inisiatif bersistem, #pret! Contoh, ketika di suatu acara, pernikahan misalnya, ada wanita yang menarik perhatian Anda, perhatikan, jika tidak ada pendampingnya, segera dekati. Mengawali pertanyaan dengan, “Mbak, sudah memberi selamat sama pengantinnya?” Jika ia bilang belum, ajak untuk memberi selamat bersama (meski Anda sudah memberi selamat, XD). Jika sudah, maka ajak untuk duduk menikmati makanan. 

4.    Minta dikenalkan. Ketika keberanian Anda belum cukup, atau karena situasi dan kondisi yang tidak memungkinkan, meminta dikenalkan melalui kerabat juga tidak mengapa. Cara seperti ini yang biasanya berujung pada pernikahan, #soktau, XD.

5.    Berkenalan secara langsung pun sebenarnya tidak masalah, hanya saja sekarang wanita lebih hati-hati, karena banyak .php bertebaran di mana-mana, XD.

6.    Let it flow. Berkenalan yang mengalir seperti air, berlaku ketika Anda dan wanita yang Anda taksir berada dalam satu lingkungan, entah kuliah atau kerja. Semua pria mengalaminya, tanpa disadari.

Ya, itulah tips-tips berkenalan dengan wanita. Keberanian adalah kuncinya, karena percuma saja Anda mengumpulkan strategi tetapi tidak punya nyali untuk kenalan, ckckck. Salam cinta, #halah!

Sumber: pengalaman pribadi dan orang sekitar, XD

Penulis: Dik D.F./@arukido

Tips Merawat Smartphone

Merawat smartphone memang perlu hati-hati, apalagi smartphone sudah berbasis layar sentuh atau touch screen. Nah, rupanya smartphone layar sentuh ini sangat sensitif (sesensitif yang punya blog), karena itu perlu perawatan yang cukup spesial dibanding handphone yang masih memiliki keypad.

Langsung saja, ini tips merawat smartphone layar sentuh:
chip.co.id

1.    Usahakan Anda selalu menyimpannya di smartphone case. Hindari menaruh smartphone Anda di saku celana secara langsung, karena layar sentuh smartphone yang sensitif akan tertekan secara langsung dan menyebabkan retak bahkan pecah.

2.    Sentuh layar sentuh smartphone dengan jari Anda, bukan kuku, apalagi kuku Wolverine. Selain itu, jangan gunakan benda-benda tajam dan keras, seperti batu, kayu, untuk menyentuh layar sentuh smartphone, akibatnya, layar sentuh smartphone Anda akan terluka, eh tergores.

3.    Jauhkan smartphone Anda dari medan perang dan medan magnet, seperti speaker TV, monitor tabung PC (emang masih ada, ya?). Jauhkan juga dari api, tapi kalau sudah bosan, mending hubungi saya, XD

4.    Jangan lepas screen protector, karena itu berfungsi untuk melindungi layar sentuh dari goresan.

5.    Hindari dari air, karena bisa konslet. Kalau terpaksa pakai di dalam air, bungkuslah smartphone Anda dengan plastik es, niscaya hanya Anda yang basah, (serius).

6.    Jangan ditaruh di saku celana ketika berada di keramaian (dalam kereta misalnya), karena smartphone Anda bisa berteleportasi ke saku lainnya (saku copet maksudnya).

7.    Jangan dibanting! Memang semua orang juga tahu, kalau smartphone dibanting, ya bisa rusak XD. Tapi biasanya, orang galau suka banting-banting, makanya perlu diingatkan, XD. Sekian.

Sumber: pengalaman orang-orang sekitar  & pribadi

Penulis: Dik D.F./@arukido

01 September 2013

Bahaya Spam Pada Email

Setelah sebelumnya saya memposting cara menghindari spam, sekarang saya jelaskan bahaya spam dan mengapa harus dihindari. Inilah alasan spam itu berbahaya:

  1. Spam akan membuat inbox email Anda penuh sehingga tanpa disadari dapat membuat Anda bingung, mana email asli, mana email palsu. Karenanya, spam dapat membahayakan urusan Anda.
  2. Akun Anda bisa saja dibajak. Oleh karena itu, jangan sembarangan mengklik link yang disertakan di dalam email spam.
  3. Penyebaran virus. Spam bisa saja menjadi media yang menyebarkan virus ke dalam komputer Anda, lalu mencuri data-data penting, termasuk identitas pribadi untuk disalahgunakan.
  4. Kena penipuan. Terjadi ketika Anda terkena bujuk rayu dan memercayai isi dari spam tersebut. Biasanya, isi dari spam ini berisi pernyataan anda jadi pemenang suatu kuis atau Anda terpilih sebagai ahli waris seseorang. Kemudian Anda mengisi data-data pribadi Anda, lalu kena deh jadi korban spam. Mereka bisa memanfaatkan data-data pribadi Anda untuk kepentingan mereka sendiri, tetapi atas nama Anda (Email spam berbahaya seperti ini biasanya mengatasnamakan negara Nigeria, entah benar atau tidak, pokoknya jangan percaya!)
Ya, itulah bahaya-bahaya spam yang secara otomatis masuk ke dalam email Anda, karena itu aktifkan spam filter pada email Anda.
 
penulis Dik D.F./@arukido